Fratelli Tutti (Semua Saudara): Ensiklik Baru dari Paus Fransiskus
Paus Fransiskus mengagendakan untuk mengunjungi kota Asisi di Italia untuk menandatangani ensiklik baru pada 3 Oktober 2020. Ensiklik tersebut berjudul Fratelli Tutti (Semua Saudara) yang berisi tentang persaudaraan dan persahabatan sosial. Judul tersebut mengacu pada tulisan Santo Fransiskus yang mengajak semua orang untuk memikirkan Yesus, Sanga Gembala Baik, yang menanggung penderitaan salib untuk menyelamatkan kawanan dombaNya. Mengingat kondisi dunia yang masih bergelut dengan Covid-19, kunjungan tersebut akan berlangsung secara pribadi, tanpa partisipasi umat beriman.
Menanggapi agenda Paus, Uskup Asisi, Domenico Sorrentino, mengatakan bahwa kota Asisi menunggu dengan penuh rasa syukur. Dia berkata bahwa di tengah dunia yang dilanda pandemi dan membuat banyak orang menderita dan menjadi sulit, semua orang diundang untuk menjadi saudara dalam kasih bagi orang lain. Paus Fransiskus, tuturnya, memberi banyak orang keberanian dan kekuatan baru untuk ‘memulai kembali‘ atas nama persaudaraan yang mempersatukan semua umat manusia.
Judul ensiklik yang baru ini mengingatkan pada tema sentral magisteriumnya. Paus Fransiskus pertama kali menyapa dunia sesaat setelah ia terpilih menjadi Paus pada 13 Maret 2013 dengan kata ‘saudara-saudara’. Tema persaudaraan juga hadir dalam pelukannya yang konstan terhadap para migran. Selain itu, penandatanganan ‘Dokumen tentang Persaudaraan Manusia’ di Abu Dhabi pada tahun 2019 menjadi contoh dedikasi Paus Fransiskus untuk mempromosikan cinta persaudaraan ke seluruh dunia. (SETM)
Selengkapnya baca disini